Fakultas Hukum Luncurkan Portal Hukum

JAKARTA (UNAS) – Fakultas Hukum Universitas Nasional membuat gebrakan baru. Fakultas ini meluncurkan Portal Hukum untuk mewadahi minat menulis para mahasiswa maupun dosen fakultas hukumnya. Peluncuran portal tersebut dilakukan bersamaan dengan pelatihan jurnalistik yang mendatangkan berbagai wartawan senior dari berbagai media massa.

Menurut Dekan Fakultas Hukum, Dr. Ismail Rumadan, S.Ag., M.H, peluncuran portal hukum ini dimaksudkan untuk menjawab tantangan zaman khususnya perkembangan teknologi yang kian pesat. Dengan adanya internet, informasi khususnya yang terkait dengan bidang hukum, dapat disampaikan lebih cepat, akurat dan serentak melalui internet.

‘’Kita tidak boleh ketinggalan dengan teknologi. Media online saat ini sangat praktis dan efektif, banyak sudah yang meninggalkan media konvensional. Untuk itu kita harus menyikapi positif hal ini,” ungkapnya di sela-sela acara yang digelar di Ruang Selasar Universitas Nasional, Sabtu (19/3).

Sedangkan dari kacamata akademis, lanjut dia, peluncuran portal yang beralamatkan di www.portalfhunas.com ini juga diharapkan menjadi media untuk memfasilitasi para mahasiswa maupun dosen yang memiliki minat menulis terutama terkait permasalahan hukum yang ada dalam seluruh lini kehidupan.

Ismail juga berharap portal hukum ini dapat menyeimbangkan berita hukum yang saat ini marak di masyarakat. Karena menurutnya, banyak terjadi kepincangan informasi khususnya di bidang hukum. ‘’Belum ada keputusan hukum, namun pemberitaan sudah terkesan bahwa orang tersebut salah. Sehingga marak sekali terjadi trial by the press. Banyak yang bicara hukum di media, tapi perdebatan yang terjadi hanya di tataran wacana saja,’’ tegas Ismail.

Untuk itu, imbuhnya, kampus harus mengambil alih peran ini. Karena hal ini merupakan bagian dari Tri Darma Perguruan Tinggi, dimana kampus harus memberikan informasi yang sebenarnya kepada masyarakat.

Baca Juga :   Tingkatkan Pemahaman AUKUS dan Pertahanan Udara Indonesia, CFAS Bekerja Sama dengan Prodi HI Lakukan Seminar Internasional

Peluncuran portal ini juga bersamaan dengan pelatihan jurnalistik yang diikuti tidak hanya mahasiswa Fakultas Hukum, namun juga fakultas lain di Universitas Nasional. Pelatihan ini menghadirkan berbagai narasumber yang kompeten di bidangnya, antara lain Nurfajri Budi Nugroho (Metro TVNews.com), M. Alfan Alfian (Penulis/Dosen Unas), Yaya Suryadarma (Ketua Jaringan Jurnalis Indonesia) dan Syaiful Rahman Al Bageri ( Warta TV). (*mth)

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!