Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, HIMAKOM Adakan PKM

Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, HIMAKOM Adakan PKM

JAKARTA – Sebagai salah satu bentuk implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Nasional (HIMAKOM UNAS) melangsungkan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Malinjo, Pasar Minggu. Bertajuk “Sabtu Ceria Sabtu Cerita”, kegiatan yang berlangsung pada 24 Agustus hingga 24 November ini merupakan salah satu program kerja tahunan dari HIMAKOM.

“Ini program tahunan kami yang pada tahun ini sudah berjalan sekitar 4 bulan, dan diadakan di 2 minggu sekali setiap bulannya. Disetiap minggunya kegiatan ini diisi oleh kegiatan dari divisi HIMAKOM yang berbeda-beda,” ujar Ketua Pelaksana, Alfiana Fitri,  saat ditemui pada penutupan acara di RPTRA Malinjo, Sabtu (24/11).

Disinggung mengenai segmentasi kegiatan, perempuan semester 5 prodi Ilmu Komunikasi UNAS ini menerangkan bahwa HIMAKOM ingin melatih soft skill dan berbagi ilmu yang telah didapatkan selama kuliah kepada anak-anak di lingkungan sekitar UNAS, salah satunya mengenai keterampilan.

Kegitan yang rutin dilaksanakan setiap Sabtunya inu diisi oleh tema yang berbau keterampilan diantaranya Science Acivity, Kreativitas dan Kerajinan Tangan, Penyuluhan Lingkungan Hidup, Pengetahuan Reptil, Literasi Media, dan yang lainnya.

“Kalau di penutupan ini temanya Science Acivity bikin gunung berapi dengan bahan-bahan disekitar kita. Disini ada ilmunya juga, kenapa soda kalau ketemu cuka bisa mengeluarkan busa, dan yang lainnya. Jadi dengan segmentasi anak-anak, pengajaran dengan praktik itu lebih mudah diserap oleh mereka dan disini mereka juga belajarnya bisa sambil bermain,” imbuhnya.

Ia berharap, PKM ini dapat menjadi sebuah bentuk kontribusi nyata mahasiswa Ilmu Komunikasi UNAS sebagai agent of change dalam kehidupan masyarakat,  serta bisa menambah pengetahuan untuk dapat melahirkan ide-ide yang kreatif.

Dalam kesempatan yang sama, Pembina RPTRA Malinjo, Nurhartati mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi anak-anak di sekitar lingkungan RPTRA. “Kegiatan ini baik ya, karena anak-anak bisa banyak melakukan kegiatan yang positif, apalagi kalau kegiatannya berupa keterampilan. Jadi selain belajar di sekolah, mereka juga bisa belajar sambil bermain disini,” tuturnya.

Menurutnya, kegiatan seperti inilah yang diharapkan bagi orang tua anak-anak. Disamping membuat keterampilan, anak-anak bisa lebih banyak bersosialisasi dengan teman-teman sebayanya di RPTRA Malinjo. “Apalagi ada kegiatan yang dilakukan HIMAKOM ini, respon orang tua juga sangat baik dan senang. Semoga dengan adanya PKM yang dilaksanakan oleh HIMAKOM UNAS dapat meningkatkan prestasi anak-anak dan bisa memotivasi mereka untuk selalu melakukan kegiatan positif disela-sela waktu luangnya,” tutupnya.(*NIS)

Bagikan :
Baca Juga :   Implementasi Kerja Sama, Universitas Nasional Selenggarakan International Conference
Berita Terbaru
Pengumuman

Prestasi Universitas Nasional

🎉 Pencapaian Luar Biasa! 🎉
Dengan bangga kami mengumumkan bahwa Universitas Nasional meraih Predikat BAIK SEKALI dalam Klaster 2 pada Capaian

Read More »

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!