UNAS Kembali Berpartisipasi dalam Pameran IIETE 2019

JAKARTA (UNAS) – Universitas Nasional (UNAS) kembali berpartisipasi dalam pameran Indonesia International Education and Training Expo 2019, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan pada 14-17 Februari 2019. Tahun ini merupakan keenam kalinya UNAS menjadi peserta pameran sejak tahun 2013.

Manager UPT Marketing and Public Relations UNAS, Dian Metha Ariyanti, S.Sos., M.Si. mengatakan, dalam pameran tersebut UNAS menjalankan promosi kepada seluruh masyarakat Indonesia yang tidak hanya datang dari Jakarta, tetapi juga luar Jakarta. “Misi utama kami adalah untuk mempromosikan UNAS kepada calon konsumen kami yaitu siswa-siswi SMA dan sederajat yang kelas XII. Kami juga mempromosikan berbagai program-program unggulan dari UNAS dan mengenalkan universitas kepada masyarakat,” jelasnya, Sabtu (18/02). 

Selain program unggulan, UNAS juga menjembatani peserta didik dalam memberikan informasi mengenai 9 fakultas dan 30 program studi yang ada di UNAS, yang sudah terakreditasi A dan B. Selain itu, juga tawaran beasiswa bagi mahasiswa baru, voucher formulir pendaftaran, dan biaya kuliah terjangkau yang dapat diangsur. 

Untuk menggaet peserta ke stand, UNAS juga mengadakan games berhadiah bernamakan Wheel of Fortune atau roda keberuntungan. Hadiah yang diberikan diantaranya souvenir, voucher pulsa, voucher formulir pendaftaran, coklat, permen, dan lain sebagainya. Tak hanya itu, terdapat dua panitia UNAS yang mengenakan seragam tradisional Jepang Yukata dan Hakama sebagai bentuk promosi program studi Sastra Jepang yang ada di UNAS.

Pameran kali ini UNAS mempunyai tagline #GANAS yang merupakan singkatan dari Gabung UNAS, yang berarti mengajak peserta didik untuk bisa bergabung menjadi mahasiswa UNAS. 

Salah satu siswi SMA yang datang ke stand UNAS, Isaura Salsabila mengatakan, dirinya senang bisa berkunjung ke IIETE terutama ke stand UNAS karena bisa mendapatkan referensi untuk melanjutkan kuliah. “Tadinya masih bingung mau nyari kampus dimana, cuman karena ada pameran ini jadi bisa cari referensi dan nanya-nanya tentang program studi. Kalau di stand UNAS itu ada program studi Hubungan Internasional yang aku pengenin,” ujar siswi kelas XII SMAN 13 Kota Bekasi itu. 

Baca Juga :   NIKITA FIMA "KISAH SUKSES ALUMNI UNAS"

Dilansir dari educationexpo, pameran IIETE ini merupakan pameran pendidikan terbesar di Indonesia yang menjadi rujukan untuk melakukan konsultasi dan mencari informasi yang akurat tentang perguruan tinggi mulai dari program diploma, sarjana, dan pascasarjana. Pada tahun 2019, pameran yang sudah ke 28 kali dilaksanakan ini diikuti oleh 143 peserta pameran dari perguruan tinggi negeri (PTN), perguruan tinggi swasta (PTS), perguruan tinggi kedinasan, militer, lembaga pelatihan/kursus terkemuka, SMK, serta perguruan tinggi dari berbagai negara.(*NIS)

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!