UBK UNAS, Toreh Prestasi di Kejurnas UNSADA CUP IV 2013

UBK Unas menurukan 19 atlet dan berhasil membawa pulang 2 emas, 2 perak dan 9 perunggu.

Jakarta (UNAS) – Menjadi salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa yang tidak hanya mampu membentuk anggotanya untuk bersosialisasi dan memiliki karakter yang unggul, tapi juga membawa harum nama institusi melalui berbagai prestasi rupanya senantiasa dibuktikan oleh Unit Beladiri Karate (UBK) Universitas Nasional. Terbukti dengan ditorehkannya kembali prestasi gemilang di ajang UNSADA CUP IV pada 14 – 16 Juni lalu.

UNSADA CUP IV merupakan Kejuaraan Nasional Open turnamen yang digelar oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karate Universitas Persada dengan melibatkan 600 peserta dari 53 Kontingen. “Turnamen ini diadakannya dua tahun sekali, dan UBK Unas memang selalu ikut berpartisipasi didalamnya. Untuk tahun ini Alhamdulillah ada peningkatan dalam perolehan tropi,” ungkap Ketua Umum UBK Universitas Nasional, Arufura L. Panther saat ditemui di ruang Unit Pelaksana Teknis (UPT) Marketing & Public Relations Unas, Selasar Blok I Lantai 3, Selasa (25/6).

Dalam ajang tersebut, UBK Unas menurukan 19 atlet dan berhasil membawa pulang 2 emas, 2 perak dan 9 perunggu. Hasil tersebut, membawa UBK Universitas Nasional sukses menduduki peringkat 8 dari 53 Kontingen yang terdaftar. “Dua tahun yang lalu, kita meraih 2 emas, 2 perak dan 7 perunggu. Kali ini naik menjadi 9 perunggu, tiga diantaranya disumbangkan dari atlet – atlet junior yang baru bergabung di UBK,” lanjut atlet yang juga berhasil menggondol medali emas pada kelas kumite -60Kg putra di ajang UNSADA CUP IV ini.

Adapun perolehan juara oleh atlet UBK Unas pada turnamen yang digelar sejak 14 – 16 Juni 2013 di Graha Wira Bhakti Universitas Dharma Persada, yakni tropi emas berhasil diraih oleh mahasiswi fakultas Bahasa dan Sastra (FBS), Siti Sabita pada kelas kumite +68Kg Putri, emas kedua juga sukses dibawa pulang oleh mahasiswa Fakultas Hukum, Arufura L. Panther. Sementara itu, 2 perak masing – masing disumbangkan oleh mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Unas, Laila Nur Azizah di kelas kumite -50Kg Putri, dan mahasiswa Fakultas Pertanian, Sudirgo untuk kelas kumite -67Kg Putra.

Baca Juga :   Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon Bicara Fungsi Pengawasan di Yudisium Fakultas Hukum

Sembilan tropi perunggu pun berhasil diboyong oleh atlet UBK Unas yang terdiri dari I Made Wedha pada kelas Kumite -67Kg Putra, Bagus Imam P, Noer Qomariah K pada kelas Kumite -61Kg putri, Achmad Burhanudin pada kelas Kumite -84 Kg putra, Qori Kusuma dewi pada kelas Kumite -50Kg putri, Setia Ningsih pada kelas Kumite -53Kg putrid, Samsul Rizal dan Hadi Imadudin pada kelas Kata perorangan putra, serta Puji Lestari untuk kelas Kumite -55Kg putri.

“Pada setiap kejuaraan, pelatih kami, yaitu Sensei Wahyudi tidak pernah menargetkan kami untuk menang. Hal terpenting adalah bagaimana bermain bagus dan sportif. Selain itu, kami juga selalu ditanamkan empat hal utama untuk memiliki tekad juara, yakni fisik, teknik, mental dan strategi,” pungkas Arufura.

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!