11 Mahasiswa UNAS Ikuti Seleksi Beasiswa Cendekia Baznas 2024

Jakarta (UNAS) – Universitas Nasional (UNAS) melalui Biro Administrasi Kemahasiswaan (Biromawa) mengadakan seleksi wawancara untuk Beasiswa Cendekia Baznas Dalam Negeri Tahun 2024 pada tanggal 15 Agustus 2024 di Ruang Exhibition, UNAS. Sebanyak 11 mahasiswa program sarjana dari berbagai fakultas di UNAS berpartisipasi dalam seleksi ini.

Khodijah Rahayu, S.P., selaku PIC Seleksi Beasiswa Cendekia Baznas, menjelaskan bahwa proses pendaftaran berlangsung dari 23 Juni hingga 4 Agustus 2024. Dari 13 mahasiswa yang diseleksi oleh Baznas, 11 di antaranya lolos tahap awal dan melanjutkan ke seleksi wawancara.

Kepala Biromawa UNAS, Kamaruddin Salim, S.Sos., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa program beasiswa ini telah diselenggarakan tiga kali berkat kolaborasi antara Biro Administrasi Kerja Sama dan Biromawa. Ia berharap Beasiswa Cendekia Baznas dapat membantu mahasiswa yang mengalami keterbatasan finansial untuk mendapatkan pendidikan berkualitas di UNAS.

“Kami berharap beasiswa ini dapat membantu teman-teman mahasiswa dalam menyelesaikan pendidikan mereka di UNAS,” ujar Kamaruddin. Lebih lanjut, Kamaruddin menekankan bahwa Beasiswa Baznas menjadi salah satu program pembinaan utama di Biromawa, yang diperuntukkan bagi mahasiswa yang menghadapi kendala finansial. Selain Beasiswa Baznas, Biromawa juga mengelola beberapa program beasiswa lainnya.

Dengan banyaknya peluang beasiswa di UNAS, Kamaruddin berharap mahasiswa dapat memanfaatkannya untuk meningkatkan prestasi akademik dan menjadi lulusan yang berdaya saing tinggi, berintegritas, dan berkapasitas. “Tunjukkan yang terbaik, jadilah mahasiswa yang berdaya saing, berintegritas, dan berkapasitas,” tambahnya.

Seleksi wawancara ini melibatkan empat pewawancara dari UNAS, yaitu Kepala Biromawa UNAS Kamaruddin Salim, S.Sos., M.Si., Kepala Biro Administrasi Kerjasama UNAS Dr. Irma Indrayani, S.I.P., M.Si., Kepala Bagian Penalaran Biromawa UNAS Martin Yudandi, S.Sos., dan Staf Biromawa UNAS Nabila Shafa Sabrina, S.Sos. (*DMS*)

Baca Juga :   Pusat Kebudayaan Tionghoa UNAS Tularkan Virus Cinta Bahasa Indonesia ke Mahasiswa Tiongkok
Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

Seminar Expo 2016
INOVASI MENJAWAB TANTANGAN LINGKUNGAN
Seminar Kesusastraan dengan tema "Peran Perempuan dalam Novel Layar Terkembang" karya Sutan Takdir Alisjahbana (STA)
Webinar Holistic Human Development dalam Rangkaian Yudisium Series FTKI Semester Ganjil 2020/2021
FTKI Berbagi Kemuliaan di Bulan Ramadhan Melalui Buka Puasa Bersama
Magister Hukum Jajaki Kerjasama Dengan Chiang Mai University

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!