Berawal dari Tugas Kuliah, Astrid Bawa Pulang Hadiah di Lomba Video Nasional

Jakarta (UNAS) – Bermula dari tugas kuliah, Astrid Melanonia, mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Nasional (UNAS), berhasil meraih sertifikat dan hadiah dalam lomba video nasional yang diumumkan pada, Rabu, (5/6), di Universitas Bina Nusantara, Jakarta.

Dalam wawancara dengan tim humas UNAS, ia mengungkapkan bahwa karya video kontennya mengusung tema Fostering and Empowering the Society. Tema ini bertujuan untuk menginspirasi dan memberdayakan masyarakat melalui media. Fostering and Empowering the Society bukan hanya sekedar kata-kata, namun juga tindakan nyata yang membawa perubahan. “Satu langkah kecil hari ini adalah satu loncatan besar untuk masa depan yang lebih cerah. Oleh karena itu, bersama-sama kita bisa membina dan memberdayakan masyarakat, menciptakan masa depan yang lebih cerah untuk semua,” ujar Astrid.

Perempuan kelahiran tahun 2000 asal Solo itu menjelaskan bahwa ia mengikuti Lomba Nasional tersebut berawal dari tugas membuat video pada mata kuliah Produksi Siaran TV oleh dosen pengampu Umar Fauzi Bahanan, M.Si. Tak disangka, dari tugas kuliah tersebut, Astrid berhasil meraih juara tiga dan membawa pulang hadiah serta sertifikat dalam perlombaan tersebut.

Menurutnya, lomba ini juga membuka kesempatan untuk berkenalan dengan banyak orang dan menambah relasi. “Lomba ini banyak menambah pengalaman dan membuat saya menjadi mengenal banyak orang, sehingga bisa menambah relasi yang menyenangkan,” tambahnya.

Astrid menuturkan bahwa mengikuti lomba ini memberinya pengalaman yang sangat berharga. “Terima kasih kepada Pak Umar selaku dosen pengampu mata kuliah Produksi Siaran TV, yang telah memotivasi saya, serta kepada pihak yang menyelenggarakan lomba dan memberikan kesempatan untuk berpartisipasi,” ungkapnya.

“Video ini bukan hanya sekedar karya untuk lomba, tetapi juga menjadi motivasi besar untuk terus belajar dan berkarya lebih baik lagi. Pengalaman ini sangat berharga, menambah wawasan, serta menjadi acuan untuk terus berkembang, berkarya, dan berprestasi di mana pun,” tutup Astrid dengan penuh semangat. (SAF)

Baca Juga :   Tingkatkan Pemahaman Kesehatan bagi Generasi Muda, Mahasiswa FIKES Unas Gelar Teras Student

 

Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

KSPM Unas Adakan Kunjungan Ke Dewan Ketahanan Nasional
Seminar Nasional: Biodiversitas untuk Kesehatan Keberlanjutan Kualitas Ekosistem
39 Mahasiswa Fakultas Pertanian Lakukan KKL di Empat Provinsi
UNAS Hadir Meriahkan Pendidikan Pameran HUT DKI Jakarta ke-497
Universitas Nasional Kukuhkan Guru Besar Baru
Talkshow Broadcast Digital Era 4.0, Hadirkan Producer VoA Amerika

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Agenda

Scholarship Day

✨️Undangan Scholarship Day untuk Penerima Beasiswa✨️ (KIP-KULIAH, KJMU, BIDIKMANIS, BANK SHINHAN, DJARUM, BEASISWA UNGGULAN, dan BAZNAS) Assalamualaikum wr.wb. Halo teman-teman

Read More »
Berita

Prodi HI dan AIHII Gelar Seminar Nasional: “BRICS dan Indonesia: Peluang, Tantangan, dan Strategi Kolaborasi Global” Jakarta (UNAS) – Program

Read More »

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!