Jakarta (UNAS) – Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIROMAWA) Universitas Nasional (UNAS) menggelar sosialisasi program Lingkup Mahasiswa Berprestasi (LIMAS) 2025 pada Rabu (19/3) di Ruang Seminar Lantai 3 UNAS. Program ini bertujuan untuk memberikan pendampingan bagi mahasiswa dalam mengembangkan prestasi akademik dan non-akademik melalui berbagai kompetisi dan ajang bergengsi.
LIMAS: Wadah Pembinaan Mahasiswa Berprestasi
LIMAS UNAS dibentuk untuk memberikan pembinaan yang terstruktur dan terarah bagi mahasiswa yang berminat mengikuti Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) serta kompetisi akademik lainnya. Organisasi ini beranggotakan mahasiswa berprestasi yang telah melalui seleksi ketat dan memiliki dedikasi tinggi terhadap pengembangan diri.
Melalui program ini, mahasiswa akan memperoleh pendampingan intensif dalam riset, kepemimpinan, komunikasi, serta keterampilan lainnya yang relevan di dunia akademik dan profesional. Selain itu, LIMAS juga menjadi ajang mentoring dan pelatihan bagi mahasiswa yang ingin berkompetisi di tingkat nasional maupun internasional.
Seleksi dan Tujuan Program
Ketua Pelaksana Mohammad Raihan melaporkan bahwa seleksi peserta LIMAS 2025 dilakukan dalam tiga tahap hingga akhirnya terpilih 15 peserta final.
“Kami berharap LIMAS dapat menjadi wadah yang mendorong mahasiswa untuk terus mengembangkan prestasi mereka dan bersaing di berbagai ajang bergengsi,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala BIROMAWA UNAS, Kamaruddin Salim, S.Sos., M.Si., menekankan pentingnya membentuk komunitas yang mendukung prestasi mahasiswa di UNAS.
“

Kami berupaya membangun komunitas yang mengakomodasi prestasi akademik dan non-akademik, baik di tingkat nasional maupun internasional. LIMAS juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk berkompetisi secara sehat dan mendapatkan pengakuan atas pencapaiannya,” tuturnya.
Mendorong Prestasi Mahasiswa Secara Optimal
Dengan hadirnya LIMAS UNAS, diharapkan setiap kegiatan dan pencapaian mahasiswa dapat terfasilitasi dengan baik, sehingga mereka semakin terdorong untuk bersaing dan meraih prestasi secara optimal. (TIN)
Bagikan :