BPK Dorong Dosen UNAS Ikuti BIMTEK Pembuatan RKK Melalui Program Praktisi

Jakarta (UNAS) – Universitas Nasional (UNAS) melalui Badan Pengembangan Kurikulum (BPK) melakukan kegiatan Bimbingan Teknis (BIMTEK) yang ditujukan bagi Dosen Mata Kuliah Program Studi di lingkungan UNAS. Kegiatan ini dilaksanakan  di Ruang Rapat Cyber UNAS, Rabu, (31/1). BIMTEK dimulai dengan pembukaan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Dr. Suryono Efendi, S.E., M.B.A., M.M.

Kegiatan ini dimulai tepat pukul 10.00 WIB dan dihadiri oleh Kepala BPK Dr. Heni Jusuf, S.Kom., M.Kom, Kepala Bidang Kompetensi Pedagogik Dosen Febria Anita, S.Si., M.Sc., Kepala Bidang Kegiatan Pembelajaran di Luar Kampus (MBKM) Mira Adita Widianti, S.I.Kom., M.I.Kom., dan 8 Dosen dari berbagai fakultas.

BIMTEK Pembuatan RKK Melalui Program Praktisi diselenggarakan untuk para dosen mata kuliah program studi di lingkungan UNAS yang ingin kelasnya diampu oleh praktisi langsung melalui program praktisi mengajar. “Dosen UNAS dibimbing agar semua mata kuliah dan rencana kelas kolaborasi yang didaftarkan lulus pada tahap seleksi,” ucap Febria Anita, S.Si., M.Sc.,

Kepala BPK Dr. Heni Jusuf, S.Kom., M.Kom,

Dr. Heni Jusuf, S.Kom., M.Kom., mengatakan bahwa Praktisi Mengajar ini bagian dari Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang menghubungkan mahasiswa Indonesia dengan praktisi melalui mata kuliah kolaborasi, agar lulusan dapat memperoleh ilmu dan kecakapan sesuai dengan kebutuhan dan tantangan di dunia kerja dan profesional.

Kemudian, terdapat manfaat program dari praktisi mengajar ini diantaranya Mahasiswa yang mendapatkan pengalaman riil, perguruan tinggi mendapatkan kebaruan kurikulum berdasarkan pengalaman praktisi dan praktisi mendapatkan kesempatan berbagi ilmu dan pengalaman serta perusahaan menjadi bagian dari penggerak kemajuan pendidikan Indonesia.

 “Saya berharap para dosen UNAS  yang mempunyai niat untuk mengikuti praktisi mengajar segera melengkapi dokumen pada aplikasi, agar  pelatihan ini dapat mendorong atau memajukan Dosen UNAS untuk menjadi praktisi mengajar,” tutupnya. (SAF)

Baca Juga :   Seminar Nasional Pasar Modal “Financial Wealth Capital Market Literation for Gen Z"
Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

UNAS BERLAKUKAN TES MASUK ONLINE
Prodi Hubungan Internasional Lantik Kepengurusan Baru Himahi Periode 2020/2021
Ini Dia Jawara Baru Bazaar Kewirausahaan UNAS 2013
FIKES KEMBALI LAKSANAKAN WORKSHOP KURIKULUM PADA PRODI SARJANA KEPERAWATAN DAN PROFESI NERS
PSSN Gandeng FBS Unas Lakukan Lokakarya Linguistik dalam Perspektif Multidisiplin
YUDISIUM KELULUSAN SARJANA FTKI SEMESTER GENAP 2020-2021

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!