BPM Lakukan Simulasi Internal Re-akreditasi Doktoral Ilmu Manajemen

Jakarta (UNAS) – Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas Nasional (UNAS) kembali melakukan Simulasi Internal Reakreditasi Program Studi. Pada kesempatan ini, BPM memfasilitasi kegiatan Simulasi Internal bagi Program Studi Doktor Ilmu Manajemen, di Ruang Seminar Menara UNAS Ragunan, Rabu (17/07). Kegiatan ini menghadirkan Prof. Dr. Retno Widowati, M.Si., sebagai Asesor Internal.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni UNAS Prof. Dr. Suryono Efendi, S.E., M.B.A., M.M., menuturkan bahwa simulasi ini dilakukan untuk melakukan cross check dan evaluasi terhadap Dokumen Kinerja Program Studi (DKPS) dan Dokumen Evaluasi Diri (DED) yang tengah disusun oleh tim akreditasi.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni UNAS Prof. Dr. Suryono Efendi, S.E., M.B.A., M.M.,

“Pada kegiatan ini kami melakukan evaluasi data untuk melengkapi berkas dan standar akreditasi yang ditetapkan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi atau LAMEMBA,” ucap Prof. Suryono yang juga merupakan Pelaksana Tugas (Plt.) Dekan FEB UNAS itu.

Ia menambahkan, Prodi Doktor Ilmu Manajemen menargetkan akreditasi Baik Sekali dari yang sebelumnya terakreditasi Baik. “Ini adalah program studi baru di FEB UNAS, sehingga kami berharap bisa memperoleh akreditasi Baik Sekali dengan nilai capaian yang melampaui,” tuturnya.

Prof. Suryono juga mendorong kepada pimpinan prodi dan tim akreditasi untuk terus bekerja keras demi mencapai hasil yang maksimal dan sesuai dengan harapan bersama. “Ini merupakan simulasi internal ke-4 dari 5 Prodi di FEB yang akan melakukan reakreditasi yakni Sarjana Bisnis Digital, Sarjana Akuntansi, Magister Akuntansi, Magister Manajemen, dan Doktor Ilmu Manajemen,” ucapnya.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan penyampaian ringkasan dokumen akreditasi oleh Ketua Program Studi Doktor Ilmu Manajemen, Dr. Andini Nurwulandari, S.E., M.M., serta evaluasi dan review oleh Asesor Internal, Prof. Dr. Retno Widowati, M.Si.

Baca Juga :   Prodi Bahasa Korea Tandatangani MoU Kerjasama dengan Seoul National University Social Responsibility Dalam Kegiatan PKM

Ia mengatakan, simulasi internal ini fokus membahas beberapa indikator penilaian sebagai syarat akreditasi, diantaranya yakni visi misi, tata pamong, sumber daya manusia, sarana prasarana, pengabdian kepada masyarakat, luaran dan capaian Tridharma, serta beberapa kriteria lainnya.

“Data yang ditulis dalam dokumen DED dan DKPS sudah cukup lengkap, tetapi ada beberapa hal yang bisa lebih disempurnakan lagi. Dengan harapan, kita bisa mencapai nilai tinggi dan memenuhi standar yang melampaui SN Dikti,” imbuhnya.

Turut hadir dalam simulasi ini Wakil Dekan FEB, Dr. Rahayu Lestari, S.E., M.M., UPM FEB, serta para Kepala Badan, Biro, UPT, dan Lembaga. Prodi Doktor Ilmu Manajemen FEB UNAS didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI No. 589/E/O/2023 tertanggal 14 Juli 2023. Prodi ini menerima mahasiswa pertama kali pada semester ganjil tahun akademik 2023-2024 dan menerima akreditasi Baik berdasarkan Surat Keputusan LAMEMBA nomor 022/DE/A.5/AR.II/X/2023 pada 9 Oktober 2023.(NIS)

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!