- Jakarta (UNAS) – Badan Penjaminan Mutu Universitas Nasional (BPM UNAS) mengadakan Workshop Refreshment Web Fakultas UNAS, pada Sabtu, (22/2), di Ruang Seminar Selasar Lantai 3, UNAS Pejaten. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan pengelolaan web fakultas sebagai bagian dari strategi digital marketing serta mendukung transparansi informasi akademik.
Dalam sambutannya, Kepala BPM UNAS, Dr. Muhani, S.E., M.Si.M., menjelaskan bahwa saat ini pengelolaan web fakultas dilakukan oleh Person in Charge (PIC) yang bertanggung jawab atas publikasi kegiatan dan informasi fakultas. Pengelolaan ini diarahkan oleh tim khusus yang berfokus pada peningkatan jumlah mahasiswa baru melalui platform digital.
Kepala BPM UNAS juga menyoroti belum adanya koordinasi yang jelas mengenai pengelolaan web fakultas masuk dalam tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Unit Penjaminan Mutu (UPM) fakultas atau tetap berada di bawah kendali BPM.
“Hal ini akan kami bahas lebih lanjut dalam Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) untuk menentukan apakah web fakultas menjadi bagian dari tanggung jawab UPM atau tetap berada dalam struktur BPM,” ujarnya.
Kemudian, ia menegaskan bahwa hingga saat ini, berdasarkan Organisasi dan Tata Laksana (Ortala) UNAS, pengelolaan web fakultas masih menjadi tugas BPM. Oleh karena itu, kegiatan refreshment web ini diadakan guna memastikan bahwa pengelolaan web tetap berjalan sesuai standar yang telah ditetapkan.

Dalam kegiatan ini, para peserta diberikan pelatihan teknis terkait pengelolaan konten dan optimalisasi web fakultas. Narasumber yang hadir juga memberikan wawasan mengenai strategi penyajian informasi yang menarik dan relevan bagi calon mahasiswa serta publik. Selain itu, Muhani mengingatkan bahwa UPM fakultas tidak diperkenankan mengganti desain web masing-masing fakultas, karena struktur dan tampilan web sudah ditetapkan secara terpusat. “Tugas utama UPM adalah memperbarui dan menyelaraskan konten, khususnya yang berkaitan dengan informasi penjaminan mutu eksternal,” tutupnya. (SAF)
Bagikan :