Dorong Akreditasi Unggul, BPM UNAS Gelar Rapat Koordinasi ISK Bersama FISIP

Dalam sambutannya, Dekan FISIP UNAS Dr. Dra. Erna Ermawati Chotim, M.Si. menyampaikan bahwa terdapat empat program studi di lingkungan FISIP yang berpotensi untuk didorong meraih akreditasi unggul. Tiga diantaranya saat ini masih berstatus akreditasi B, sementara satu program studi, yaitu Hubungan Internasional, telah mengantongi akreditasi Baik Sekali.

“Melalui ISK, kita berharap bisa memahami indikator-indikator penting yang menjadi penilaian BAN-PT. Dengan semangat kerja sama dan kesiapan tata pamong, semoga kita bisa melangkah ke jenjang akreditasi unggul,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antar civitas akademika dan penguatan kualitas mahasiswa sebagai bagian dari sembilan kriteria penilaian akreditasi BAN-PT.

Sementara itu, Kepala Badan Penjaminan Mutu UNAS Dr. Muhani, S.E., M.Si.M. menjelaskan teknis penggunaan ISK serta strategi untuk meningkatkan kualitas dosen tetap program studi (DTPS) yang menjadi salah satu syarat penting dalam proses konversi akreditasi.

“Program Sarjana Ilmu Komunikasi dan Administrasi Publik tidak dapat mengonversi akreditasi internasional menjadi unggul secara otomatis. Oleh karena itu, perlu dilakukan reakreditasi menggunakan instrumen yang sesuai,” jelasnya.

Ia juga menekankan pentingnya kesesuaian antara bidang keilmuan dosen dengan program studi yang diampu. Kualifikasi pendidikan dosen, terutama lulusan S2 dan S3, serta status NIDK yang tercatat di Pangkalan Data DIKTI menjadi poin krusial dalam penilaian akreditasi.

Baca Juga :   FIKES UNAS SUKSES GELAR KONFERENSI INTERNASIONAL ILMU KESEHATAN KE-2 (ICHS 2024)

Maka dari itu, rapat koordinasi ini diharapkan menjadi titik awal percepatan peningkatan mutu program studi FISIP UNAS dan membuka jalan menuju akreditasi unggul melalui mekanisme ISK yang komprehensif dan terukur. (SAF)

Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

Prodi Sosiologi Adakan Diskusi Interaktif dengan Bonn University, German
UNAS Tindaklanjuti Kerjasama dengan Korea Selatan
Prodi Informatika UNAS Gelar Sharing Session: Sukses Mengikuti Magang & Studi Independen
Mahasiswa Terbaik Pascasarjana UNAS: Tuntutlah Ilmu Sampai Ke Negeri Cina.
Bangkitkan Semangat Entrepreneur, Inkubator Wirausaha Mandiri Beri Pembekalan Kepada Pengurus Baru UEC
Kunjungan UNAS ke Cyber Hankuk Korea

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!