Dosen FABIONA Kenalkan Fitokimia Kepada Siswa SMA

Jakarta (UNAS) – Dosen Fakultas Biologi Universitas Nasional (FABIONA) melakukan acara pelatihan tentang skrining fitokimia pada Sabtu (19/11). Pelatihan ini diadakan untuk kegiatan dosen dalam rangka pengabdian masyarakat, selain itu kegiatan ini dilakukan sebagai pelatihan kepada mahasiswa SMA untuk cara dan penentuan senyawa alkaloid, tanin, dan saponin, serta kegiatan promosi FABIONA.

Panitia pada kegiatan ini terdiri dari dosen kimia, Ikna Suyatna Jalip, dosen tumbuhan, Ikhsan Matondang, dan dosen nutrisi hewan, Ida Wiryanti. Dihadiri juga oleh Kepala Program Studi Biologi, Sri Endarti, dan siswa dibantu oleh beberapa mahasiswa fakultas biologi dari semester tiga sampai lima.

Siswa yang hadir sebanyak 28 siswa dari 3 SMA yang diundang yaitu SMA Suluh, Sumbangsih, dan Garuda Cendekia, dan siswa yang mengikuti kegiatan ini tidak dipungut biaya. Siswa yang menghadiri pelatihan ini akan mendapatkan sertifikat dan hadiah. Karena tempat yang terbatas, hanya mengundang tiga SMA dan masing-masing SMA diwakili sejumlah delapan sampai sembilan siswa.

Kegiatan ini diawali dengan pemberian materi tentang tanaman obat, dilanjutkan dengan pemberian teknik analisis, dan mahasiswa didampingi untuk melakukan praktikum skrining fitokimia. Uniknya, pada setiap kelompok praktikum merupakan gabungan dari tiga SMA yang diundang, sehingga mereka akan lebih mengenal siswa dari SMA lain dan saling bertukar wawasan dan kemampuan.

Afif merupakan siswa dari SMA Garuda Cendekia, ia mengatakan senang mengikuti skrining fitokimia, karena belum pernah melakukan praktikum seperti ini sehingga ini merupakan hal yang baru dan mendapat wawasan yang baru. Ia menambahkan bahwa laboratorium Universitas Nasional memiliki alat yang lengkap, juga sedikit takut dengan adanya zat kimia yang berbahaya dan tidak dijumpai di laboratorium SMA.

Baca Juga :   Raih Doktor Ilmu Politik, Dhahana Putra Bahas Kasus HAM G30S/PKI

Skrining fitokimia merupakan tahapan awal untuk mengidentifikasi kandungan kimia yang terkandung di dalam tumbuhan. Senyawa yang diidentifikasi terdiri atas senyawa alkaloid merupakan senyawa organik bernitrogen dan bersifat basa, pada umumnya berasal dari tumbuh-tumbuhan, tanin yang merupakan sekelompok senyawa nabati yang bersifat asam, aromatik, dan memberikan rasa kesat, dan saponin yang merupakan senyawa glikosida tumbuhan yang terdiri dari dua kelompok senyawa yaitu triterpenoid dan steroid.

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!