FIKES Unas Terima Benchmarking dari FKK Universitas Binawan

FKK Universitas Binawan Benchmarking di UNAS

Jakarta – Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Nasional (Unas) menerima kunjungan dari Fakultas Keperawatan dan Kebidanan (FKK) Universitas Binawan. Kegiatan ini dilakukan sebagai rangkaian Benchmarking dalam rangka pembukaan program studi S1 Kebidanan dan Profesi di FKK Universitas Binawan.

Ketua Program Studi Profesi Bidan FKK Universitas Binawan Eggy Widalarasati mengucapkan terima kasih kepada Fikes Unas yang telah menerima kunjungan FKK Universitas Binawan. Ia pun mengungkapkan tujuan FKK Universitas Binawan datang ke Fikes Unas.

“Tujuan kami datang kemari adalah untuk belajar karena kami akan membuka program studi S1 Kebidanan dan Profesi yang Insya Allah akan dimulai september nanti, mungkin kiranya pihak dari fikes dapat membantu kami terkait bagaimana proses pelaksanaan baik program sarjana maupun profesi di kebidanan,” ungkap Eggy.

Dr. Retno Widowati, M.Si.,
Dr. Retno Widowati, M.Si.,

Dalam kesempatan yang sama, Dekan Fikes Unas Dr. Retno Widowati, M.Si., menyambut baik kedatangan delegasi dari FKK Universitas Binawan untuk melakukan studi banding di Fikes. Ia juga menyampaikan bahwa program studi sarjana terapan kebidanan dan program studi pendidikan profesi bidan di Fikes telah mendapatkan akreditasi baik sekali dimana untuk mencapai hal itu diperlukan suatu proses dan dukungan penuh oleh pihak kampus.

“Oleh karena itu, akan disampaikan bagaimana sistem di Unas yang mendukung kami dalam semua proses yang ada di Unas khususnya dalam menangani akreditasi itu sendiri,” kata Retno dalam sambutannya pada acara benchmarking FKK Universitas Binawan di gedung menara 2 Unas, Senin (23/05/2022).

Ia menambahkan bahwa kegiatan benchmarking ini sangat penting karena sebagai wujud pengakuan institusi diluar kampus kepada Fikes. “Kegiatan ini sangat penting, artinya bahwa kami sebagai di Fikes mendapat pengakuan dari luar institusi seperti binawan,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan memperkenalkan jajaran pimpinan di program studi sarjana terapan kebidanan dan program studi pendidikan profesi bidan di Fikes Unas dan pemaparan profil Fikes Unas yang disampaikan oleh Dekan Fikes Unas Dr. Retno Widowati, M.Si.

Baca Juga :   HIMAKOM Ajak Mahasiswa Berpikir Out of The Box

Setelah paparan profil, acara dilanjutkan dengan diskusi bersama antara pihak Fikes dengan delegasi FKK Universitas Binawan. Setelah acara diskusi dilanjutkan dengan mengunjungi laboratorium di Fikes Unas. Kegiatan pun diakhiri dengan foto bersama. (*DMS)

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!