JAKARTA (UNAS) – Mahasiswa Universitas Nasional (Unas) melakukan praktik kewirausahaan dalam bimbingan teknis mengenai cara pemeliharaan dan beternak bebek di Kelurahan Perigi Tangerang Selatan, pada Kamis (7/2019). Kegiatan ini merupakan bagian dari mata kuliah kewirausahaan.
Kepala UPT Wirausaha Mandiri Unas, Drs. Suadi Sapta Putra, M.Si.M. mengatakan, praktik dan pelatihan ini merupakan langkah yang baik bagi mahasiswa agar dapat mengajarkan bagaimana cara berbisnis. Selain itu, dalam hal ini para dosen kewirausahaan juga sedang menyusun Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dalam mata kuliah kewirausahaan.
“Kami sedang menyusun RPS untuk matakuliah kewirausahaan agar ditambah jumlah SKS nya dari 2 SKS menjadi 6 SKS, sehingga dengan RPS 3 SKS teori dan 3 SKS praktik diharapkan dapat merubah visi dari sebelumnya sekedar merubah mindset menjadi mencetak wirausahawan,” ujar Suadi yang juga dosen mata kuliah kewirausahaan itu.
Sementara itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh Mantan Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) RI, Abdul Wahab Bangkona. Ia mendorong Unas memiliki tempat praktik kewirausahaan di bidang agrobisnis dengan bekerjasama dengan Pusat Pelatihan Peternakan Bebek di Kelurahan Perigi Kota Tangerang Selatan yang dikelolanya. Selain itu, juga di tempat lainnya sebagai sentra usaha perikanan, pertanian dan tanaman pangan lainnya yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
Abdul berpesan kepada mahasiswa untuk menggunakan taktik dalam berbisnis sehingga dapat melahirkan kesuksesan dan keberhasilan dalam suatu rencana. “Dalam semua sendi kehidupan dan profesi, lapangan usaha dan pekerjaan, kujujuran kunci kesuksesan sebagaiman ungkapan dan praktik nyata yang telah dibuktikan oleh banyak orang dan oleh seorang motivator, penggerak masyarakat dan pendamping rakyat agar kehidupan mereka mandiri dan bermanfaat untuk banyak orang dan dapat berbagi,” jelasnya.(*NIS)
Bagikan :