Monitoring Penelitian UNAS, LPPM Evaluasi Progres dan Motivasi Dosen untuk Capai Target Luaran

Jakarta (UNAS) – Universitas Nasional (UNAS) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) menggelar Monitoring dan Evaluasi (Monev) Internal Program Penelitian Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) Republik Indonesia untuk Tahun Anggaran 2024. Kegiatan ini berlangsung pada, Selasa-Kamis, (15-17/10) di Ruang Rapat Cyber dan Ruang 108 Rektorat UNAS, dengan melibatkan beberapa fakultas. Pada hari pertama, sesi Monev diikuti oleh Fakultas Teknologi Komunikasi dan Informatika (FTKI) serta Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS).

Kegiatan ini dilanjutkan pada,Rabu, (16/10), dengan sesi Monev yang dihadiri oleh Fakultas Biologi dan Fakultas Pertanian, serta Fakultas Teknik dan Sains (FTS). Kegiatan tersebut ditutup pada, Kamis, (17/10) dengan sesi khusus untuk Fakultas Hukum. Monev ini dilakukan sebagai bentuk pemantauan terhadap penelitian yang memperoleh hibah dari Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Masyarakat (DRTPM) Kemdikbudristek.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNAS Dr. Ir. Nonon Saribanon, M.Si. salah satu perwakilan dari LPPM UNAS, menjelaskan bahwa pada tahun anggaran 2024, UNAS berhasil memperoleh 10 hibah penelitian dari DRTPM. “Hibah tersebut terdiri dari dua jenis penelitian, yaitu penelitian fundamental dan penelitian terapan guna memastikan penelitian berjalan sesuai dengan rencana serta dilakukan monitoring dan evaluasi internal sesuai dengan arahan DRTPM Kemdikbud Ristek, kegiatan Monev internal ini sangat penting dilakukan untuk memantau dan mengevaluasi penelitian yang sedang berlangsung,” jelasnya.

Kemudian, terdapat poin penting dalam Monev ini adalah penilaian terhadap ketercapaian luaran wajib yang telah ditetapkan dan kesesuaian penelitian dengan proposal yang diajukan. Selain itu, dilakukan juga evaluasi terhadap potensi keberlanjutan hasil penelitian untuk pengembangan penelitian di masa mendatang. Aspek penting lainnya yang dievaluasi adalah persentase serapan anggaran penelitian.

Baca Juga :   Webinar CSR di Situasi Pandemi Covid-19

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau pelaksanaan penelitian yang dilakukan oleh para dosen penerima hibah, agar penelitian yang dilakukan tetap sesuai dengan rencana dan target yang telah ditetapkan sebelumnya. Selain itu, Monev ini juga berfungsi memberikan masukan jika terdapat hal-hal yang perlu diperbaiki atau dikembangkan dalam penelitian yang sedang berjalan.

Selain itu, LPPM UNAS berharap kegiatan ini dapat terus menumbuhkan minat dan motivasi para dosen untuk melaksanakan penelitian secara konsisten. “Saya ingin para peneliti tetap bersemangat dalam mencapai target yang telah mereka tetapkan, baik itu dalam hal luaran penelitian maupun roadmap penelitian masing-masing,” tutupnya. (SAF)

 

Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

{:id}Kerjasama FABIONA dan Poltekes Jakarta 1 Berlanjut{:}{:en}Cooperation between Fabiona and Poltekes Jakarta 1 Were Continued{:}
PO UNAS Sukses Gelar Perayaan Natal
Seminar Nasional Statilistika Dalam Bahasa, Sastra, dan Budaya Kajian
Mahasiswa Pascasarjana Biologi UNAS Raih Juara Cerpen Tingkat Nasional
BPM Adakan Workshop Pengembangan Aplikasi IKU dan Pemutu
Covid 19 dan Babak Baru Ekonomi Politik Global

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!