Perkuat Kerjasama Pelaksanaan MBKM, UNAS Gandeng Universitas Asal Surabaya

Jakarta – Universitas Nasional (UNAS) jajaki kerjasama dengan Universitas Narotama (UN) Surabaya. Hal ini, dikuatkan dengan berkunjungnya delegasi dan pimpinan Universitas Narotama ke UNAS untuk melakukan  Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pada Rabu, (16/6). Adapun kerjasama ini dilakukan untuk memperkuat dalam pelaksanaan kurikulum Merdeka Belajar, Kampus Merdeka (MBKM).

Terdapat delapan bidang kerjasama yang disepakati oleh kedua institusi pendidikan ini yaitu penelitian/riset, kegiatan wirausaha, membangun desa/ KKN tematik, magang praktek kerja, students exchange, studi/proyek independen, proyek kemanusiaan, dan asistensi mengajar di satuan pendidikan.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Nasional Dr. El Amry Bermawi Putera, M.A. menekankan bahwa pentingnya suatu kolaborasi dan inovasi di tengah perkembangan teknologi. Sehingga, menurutnya,  diperlukan suatu kerjasama antar institusi pendidikan agar dapat menjawab tantangan ke depan.

Dr. El Amry Bermawi Putera, M.A

El Amry pun berharap, kerjasama ini dapat terimplementasi dengan baik dan cepat agar dapat memberikan manfaat kepada kedua kampus dan masyarakat. “Dengan kerja sama yang dilakukan antara UNAS dan Universitas Narotama dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya dan terimplementasi dengan baik dan cepat,” ujar El Amry pada penandatanganan MoU di Ruang Seminar Selasar lantai 3 UNAS.

Sementara itu, Rektor Universitas Narotama Dr. Ir. H. Sri Wiwoho Mudjanarko, S.T., M.T., IPM. turut merasa senang karena UNAS telah menerima penjajakan kerjasama ini. Dalam kesempatan ini, Sri Wiwoho juga menyampaikan bahwa kerjasama ini merupakan kegiatan roadshow yang dilakukan Universitas Narotama setelah mendapat dana hibah kurikulum MBKM.

Dr. Ir. H. Sri Wiwoho Mudjanarko, S.T., M.T., IPM.

“Kami melakukan roadshow untuk menyamakan kurikulum ke beberapa perguruan tinggi serta menjajaki kerjasama yang bisa dilakukan dengan kurikulum yang baru karena MBKM ini poin pentingnya adalah kerjasama dan jangkauannya secara nasional,” ungkapnya.

Baca Juga :   Kaprodi AP UNAS Sandang Gelar Dosen Champion dari Direktorat Jenderal Pajak

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara Universitas Narotama dengan tiga fakultas serta lima program studi di lingkungan UNAS yaitu Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Teknologi Komunikasi dan InformatikaProgram studi Manajemen, Program studi Akuntansi, Program studi Ilmu Hukum, Program studi Sistem Informasi, dan Program studi Teknik Informatika.

Dalam kunjungan itu, delegasi Universitas Narotama terdiri dari Rektor Universitas Narotama Dr. Ir. H. Sri Wiwoho Mudjanarko, S.T., M.T., IPM., Wakil Rektor I Bidang Akademik Universitas Narotama Dr. M. Ikhsan Setiawan, S.T., M.T., Dekan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Narotama Rofik J Rosyanafi, S.Pd., M.Pd., Ketua Program Studi Manajemen Agus Sukoco, S.T., M.M., Ketua Program Studi Teknik Sipil Ronny Durrotun Nasihien, S.T., M.T.   

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Guru Besar FISIP Prof. Dr. Paisal Halim, M.Hum., Guru Besar FISIP Prof. Dr. H. Syamsiah Badruddin, M.Si., Dekan Fakultas Hukum Prof. Dr. Basuki Rekso Wibowo, S.H., M.S., Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Kumba Digdowiseiso, S.E., M.App. Ec., Ph.D., Dekan Fakultas Teknologi Komunikasi dan Informatika Dr. Septi Andryana, S.Kom. M.M.S.I., Ketua Program Studi Hukum Masidin, S.H., M.H., Ketua Program Studi Akuntansi Dr. Bambang Subiyanto, S.E., Ak., M.Si., CPA., Ketua Program Studi Manajemen Dr. Rahayu Lestari, S.E., M.M., Ketua Program Studi Sistem Informasi Andrianingsih, S.Kom., M.M.S.I., dan Ketua Program Studi Informatika Aris Gunaryati, S.Si., M.M.S.I. (*DMS).

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!