Pertukaran Budaya UNAS-Chung Ang University

JAKARTA – Pertukaran budaya merupakan sarana bagi dua kebudayaan untuk mengenal satu sama lain. Pertukaran budaya merupakan hal yang baik untuk dilakukan terutama bagi generasi muda agar dapat memahami kebudayaan bangsa lain.

Seperti yang dilakukan oleh Program Studi Bahasa Korea Universitas Nasional (UNAS) yang menyelenggarakan kegiatan pertukaran budaya bertajuk Chung Ang University ‘Volunteers For Indonesia’. Kegiatan ini dilakukan, setelah kedatangan para sukarelawan mahasiswa asal Chung Ang University, Korea Selatan, Senin (24/7) ke Kampus UNAS. Dengan kegiatan tersebut, mahasiswa diharapkan  dapat menuangkan gagasannya baik di bidang akademik maupun non akademik.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Dr. Drs. Zainul Djumadin, M.Si. berharap kegiatan ini dapat terus meningkaktan kualitasnya di masa mendatang. Ia juga menambahkan, kedua universitas dapat membuat website bersama untuk kegiatan yang akan dan telah dilakukan. “Ini merupakan kesempatan yang baik bagi kedua universitas untuk saling bertukar gagasan sehingga sama-sama dapat meningkatkan kualitas kedua belah pihak. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik” tutupnya dalam sambutan opening ceremony kegiatan tersebut, Senin (24/7).

Tujuan acara ini seperti yang disampaikan oleh Ketua Pelaksana, Agi Sekartazi, yaitu untuk memperkenalkan budaya dari Korea ke Indonesia dan dari Indonesia ke Korea. Hal itu diwujudkan dengan adanya penampilan-penampilan dari kedua budaya tersebut. Mulai dari tarian tradisional, modern dance, bela diri, dan paduan suara. Selain itu, bentuk kegiatan lainnya adalah belajar bahasa bersama, bermain game, dan jalan-jalan untuk memperkenalkan Indonesia.

“Saya senang sekali ada kegiatan ini, baru opening nya saja antusias nya udah besar dan meriah sekali. Mudah-mudahan sampai akhir acara dua minggu kemudian semuanya masih bisa semangat”, tutupnya. Perempuan yang hobi membaca novel tersebut mengungkapkan harapannya setelah acara ini yaitu mahasiwa Korea sendiri agar lebih banyak mengenal budaya Indonesia, bisa lebih baik dalam berbicara bahasa Indonesia, dan sekaligus dapat memperkenalkan UNAS kepada universitas-universitas di Korea.

Baca Juga :   Kembangankan Kurikulum Berbasis OBE, FTKI Adakan Rapat Peninjauan Kurikulum

Direktur Akademi Bahasa Korea Universitas Nasional (ABANAS), Dra. Rura Adinda, M.A. juga berharap agar mahasiwanya dapat mengambil manfaat dalam pertukaran budaya ini dan menjadi pertemuan yang baik bagi kedua Universitas. Kegiatan yang dibuka di Aula Blok 1 Lantai 4 UNAS ini telah diadakan selama 7  tahun berturut-turut. Kegiatan ini juga akan berlangsung selama 2 minggu yaitu pada bulan Juli hingga Agustus 2017. (*nis)

Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

Dosen dan Mahasiswa Fabiona Teliti Spons Laut di Pulau Seribu
Fakultas Hukum Unas adakan Closing Internal Moot Court Competition (IMCC) Piala Saskara Veda IV
Agar Website Terlihat Lebih Dinamis, Karyawan UNAS Ikuti Pelatihan Konten dan Penulisan Berita
Perubahan Struktur Pimpinan Universitas Nasional
Pentingnya Manajemen Perawatan Luka Pada Bencana, FIKES Gelar Seminar Nasional
Unas Lolos Jadi Finalis PTS Unggulan 2013

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!