JAKARTA [UNAS] – Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 22 April, Paguyuban Perempuan UNAS (PPU) bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, mengadakan acara donor darah. Kegiatan ini diselenggarakan di Klinik Kampus Universitas Nasional, Selasa (12/4).
Sejak pagi hari, puluhan orang telah mengantri untuk mendonorkan darahnya di klinik. Para pendonor yang datang sangat bervariasi mulai dari dosen, karyawan hingga mahasiswa. Kegiatan berlangsung sejak pukul 08.00 WIB dan berakhir sekitar pukul 11.30 WIB.
‘’Kegiatan ini merupakan agenda rutin PPU yang kebetulan waktu pelaksanaannya bertepatan dengan peringatan Hari Kartini. Ini merupakan kali kelima PPU menyelenggarakan donor darah. Seperti yang kita tahu, darah sangat dibutuhkan, kami ingin memberikan kontribusi dan meningkatkan rasa peduli sivitas akademika melalui aksi sumbang darah ini,’’ ungkap Ketua PPU, dr. Cholisa Suralaga, di sela-sela kegiatan donor darah.
PMI Pusat menurunkan 8 orang tim yang terdiri dari dokter dan tenaga kesehatan. Calon pendonor wajib diperiksa kondisi kesehatannya sebelum menyumbangkan darah. Pengecekan dimulai dari verifikasi data, golongan darah, hingga pemeriksaan tensi dan Hb darah. Apabila seluruhnya sesuai dengan ketentuan PMI, donor darah baru dapat dilakukan. (*Ris/Mth)
Bagikan :