Tumbuhkan Toleransi Antar Sesama Pemeluk Agama, PO Unas Selenggarakan Ibadah Bersama

Jakarta (UNAS) – Persekutuan Oikumene Universitas Nasional (PO UNAS) merayakan ibadah gabungan bersama untuk daerah Jakarta Selatan. Seperti diketahui Oikumene adalah merupakan persekutuan orang Kristen dalam satu tubuh antara sesama denominasi gereja yang memiliki latar belakang dogma dan theologia yang berbeda, baik di wilayah lokal, regional, nasional maupun internasional.

Kata Oikumene sendiri  berasal dari Bahasa Yunani yaitu  Oikos yang berarti “rumah” dan “monos” yang berarti “satu”. Yang dimaksud dengan “rumah” adalah dunia ini, sehingga kata oikumene berarti dunia yang didiami oleh seluruh manusia. Karena itu oikumene juga dalam arti manifestasi persekutuan seluruh umat manusia yang memiliki latar belakang budaya, agama yang berbeda (majemuk). Sejalan dengan pengertian diatas maka tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengingatkan dan merekatkan kembali tali silaturahmi antar sesama mahasiswa dengan latar agama dan ideologi yang sama.

Ditemui usai acara Ugo Pugargule selaku Ketua Panitia dan Pengurus PO Unas menuturkan bahwa kegiatan ini terselenggara atas kerjasama antara PO UNAS, PMK Universitas Tamajagakarsa, PO Universitas Indonesia, PMK Anakfarma dan LPMI (Lembaga Pelayanan Mahasiswa Indonesia).  Kegiatan ini ungkapnya merupakan upaya untuk merekatkan kembali persatuan dan kesatuan antar mahasiswa khususnya yang tergabung dalam Persekutuan Oikumene ditengah maraknya isu – isu agama dan situasi politik yang kurang kondusif akhir – akhir ini .

“  Saya sangat senang sekali dengan atas terselenggaranya acara ini sebab ini merupakan bentuk dari toleransi beragama antar mahasiswa yang harus terus ditingkatkan. Oikumene merupakan sikap toleransi atas adanya perbedaan dogma / theologia didalam satu agama yang sama dengan tujuan untuk menghargai perbedaan antar sesama jamaah terutama dalam hal praktik – praktik ibadah maupun ritual – ritual yang mungkin berbeda antar satu dengan lainnya.  Semoga saja dengan adanya acara ini semakin mempererat hubungan kerjasama antara beberapa universitas di sekitar wilayah jakarta selatan sehingga dapat saling bertukar informasi dan ilmu pengetahuan dari masing – masing universitas yang berbeda”, tutur Ugo jumat (2/5) di ruang seminar Universitas Nasional.

Baca Juga :   BAN-PT Visitasi Reakreditasi Program Studi Administrasi Publik

 

Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

BPM Lakukan Simulasi Eksternal Reakreditasi Prodi MTI Bersama FTKI UNAS
Bawakan Tari Kreasi “Wara Wiri”, Mahasiswa Unas Raih Juara III di Ajang Kompetisi Pariwisata Indonesia
AKPARNAS Jajaki Kerjasama dengan LSP Pariwisata Archipelago
Bahas ‘Financial Crime Investigation’, Prodi Hubungan Internasional Adakan Seminar Kejahatan Transnasional
UBK UNAS, Toreh Prestasi di Kejurnas INKAI 2014
Ibadah di Bulan Ramadhan, PPI Unas Serukan Umat Islam Teladani Asmaul Husna

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!