UNAS Berikan Penghargaan Satya Lencana dan Hadiah Umroh

Jakarta (UNAS) – Dalam momen halal bi halal, Universitas Nasional (UNAS) memberikan penghargaan tanda kehormatan atau satya lencana kepada dosen dan karyawan berprestasi serta pengabdian selama 25 tahun, pada Minggu (1/7). Acara yang berlangsung di Taman Buah Mekarsari, Cileungsi, Bogor itu berjalan dengan ceria dan penuh kekeluargaan.

Adalah Dr Tatang Mitra Setia, M.Si., St. Bima Susetyo Hardono, S.E., Husnawati, S.Si. para penerima penghargaan satya lencana dosen dan karyawan berprestasi. Penyerahan penghargaan berupa sertifikat disematkan langsung oleh Rektor UNAS, Dr El Amry Bermawi Putera, M.A. 

Sedangkan pemberian penghargaan satya lencana pengabdian 25 tahun berupa cincin emas dan sertifikat diberikan oleh Ketua Dewan Pengurus Yayasan Memajukan Ilmu dan Kebudayaan Dr. H. Ramlan Siregar, M.Si. kepada dosen dan karyawan diantaranya Dr. Sylvie Meiliana, M.Hum, Dra. Wisnu Wardani, M.Hum, Nina Alfiati, S.H., Jamaludin, Phendi Syab’i, Rudi Lesmana, Nandang Koswara, Supriyanto, Usep Suherman, Saban, Eko Supardi, S.H., Asep Ansori, Asngadi, dan Uun Setiawan, S.S. yang dilanjutkan dengan foto bersama. Wajah – wajah  bahagia terpancar dari para penerima penghargaan dosen dan karyawan berprestasi.

“Saya sangat bangga sudah mengabdi kepada UNAS selama 25 tahun. Alhamdulillah dan bersyukur sekarang bisa mendapat penghargaan. saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan UNAS,” ujar Kepala Tata Usaha Fakultas Biologi, Nina Alfiati, S.H. Nina sendiri telah mengabdi selama 25 tahun di UNAS sejak 1993. Ia memulai karirnya dengan bekerja sebagai staf bagian personalia sebelum pindah ke fakultas biologi.

“Saya sangat berkesan bisa menjadi bagian dari keluarga UNAS banyak pengalaman dan banyak pula suka dan duka. Untuk UNAS semoga semakin jaya dan lebih baik lagi,” katanya.

Hal senada disampaikan staff tata usaha UNAS, Saban. Ia menyampaikan sangat bersyukur UNAS telah mengapresiasi kinerja para karyawan nya dengan memberikan penghargaan satya lencana. Tak lupa ia mengucapkan rasa terima kasih nya kepada seluruh pimpinan UNAS.

Baca Juga :   BAHAS SDGs, FIKES GELAR SEMINAR INTERNASIONAL ICHS

“Perasaan saya sangat senang telah mendapat penghargaan dari UNAS, selama saya bekerja di UNAS banyak suka cita yang saya alami dan saya merasa bahagia, aman, dan bangga telah menjadi keluarga UNAS. Semoga ditahun yang akan datang UNAS lebih baik lagi dan semakin erat tali kekeluargaan nya,” ucap pria yang telah mengabdi selama 28 tahun itu.

Penghargaan Satya Lencana merupakan kebanggaan yang mempunyai arti tersendiri dan sangat penting bagi setiap karyawan untuk lebih meningkatkan semangat kerja, sehingga penghargaan itu menjadi tantangan untuk meningkatkan semangat kerja, kedisiplinan, dan keteladanan di dalam melaksanakan tugas di lingkungan kerja.

Hadiah Umroh

Selain memberikan penghargaan, UNAS juga membagikan hadiah umroh kepada empat dosen dan karyawan yang telah mengabdi selama lebih dari 20 tahun. Mereka yang beruntung untuk pergi ke tanah suci yaitu, Sekretaris Prodi Magister Ilmu Politik Dr. Drs. Asran Jalal, M.Si., Dosen Fakultas Pertanian Ir. Asmah Yani M.Si, Staff Biro Administrasi Sumber Daya Manusia, Detri, S.E. dan Staff Tata Usaha Akademi Bahasa Asing Nasional, Fadillah.

Sembari berlinang dan terharu, Detri mengatakan tak menyangka dirinya mendapat hadiah umroh dari UNAS. “Alhamdulillah saya sangat senang dan terharu bisa mendapat hadiah umroh UNAS. Saya ucapkan terima kasih kepada segenap pimpinan,” ungkap perempuan yang kini bertugas di bagian SDM ini. (*DMS)

Bagikan :
Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!