UNAS Gandeng Virtlab, Selenggarakan Pelatihan Cyber Security

Jakarta (UNAS) – Universitas Nasional bekerjasama dengan Virtlab mengadakan pelatihan cyber security. Pelatihan ini diselenggarakan di Laboratorium E-Commerce Fakultas teknologi Komunikasi dan Informatika blok 4 lantai 4 Universitas Nasional pada Rabu dan Kamis (31-1/7-8). Pelatihan yang di ikuti oleh 20 peserta ini, di inisiasi oleh alumni Fakultas teknologi Komunikasi dan Informatika Universitas Nasional.

“Tujuan acara ini dilaksanakan untuk memperkenalkan tentang cyber security dan diharapkan para mahasiswa maupun para peserta bisa mengenal tentang keamanan cyber karena praktisi untuk cyber security ini masih kurang di Indonesia,” ujar Direktur Virtlab Akhmat Safrudin saat sela-sela acara. Menurutnya, pada era komputerisasi dan jaringan internet keamanan informasi sangat diperlukan. Agar informasi yang disampaikan dari pengirim sampai ke penerima sesuai dengan aslinya. “Mahasiswa perlu mengetahui wawasan tentang bidang cyber security bagaimana dinamika nya di dalam karena hal ini sangat penting untuk menjaga data pribadi,” kata Akhmat.

Pada pelatihan ini, mahasiswa diberikan materi tentang cyber security yang  terbagi ke dalam tiga aspek. Aspek yang pertama adalah tentang basic cyber security, aspek kedua pengenalan kali linux beserta  tools kalilinux, dan ketiga adalah praktek untuk mengidentifikasi celah keamanan yang dapat di tembus. “Sebenarnya di materi cyber security sendiri ada tahapan tahapannya ada yang level basic, level menengah, dan level advance. Kalo yang hari ini kita berikan materi pengenalan umum yaitu basic karena cukup panjang proses pembelajaran hingga sampai pada advance dan membutuhkan waktu,” pungkas Akhmat. Virtlab merupakan platform untuk belajar keamanan cyber melalui ada dua model pembelajaran yaitu online dan offline. (*DMS)

 

Bagikan :
Baca Juga :   Kajian Jum'at #12, PPI Gelar Diskusi dan Bedah Buku “Muslim Environmentalism”

Info Mahasiswa

Related Post

Unas Terima Mahasiswa Baru Jalur KIP Kuliah 
50 Mahasiswa UNAS Terima Beasiswa dari BRI
SEMINAR HASIL PENELITIAN UNIVERSITAS NASIONAL HIBAH KEMENRISTEK DIKTI
PBH Unas Tandatangani Bantuan Hukum bagi Orang Miskin di Wilayah DKI Jakarta
Lakukan Pengabdian Dengan Tema Pembangunan Berkelanjutan, Jadi Bukti Keseriusan Himakom Dalam SDG’s di Daerah
Gelar ASEAN Week 2013, HIMAHI UNAS Sosialisasikan ASEAN Community 2015

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!