Update Corona 5 April 2020: Total Pasien Covid-19 Sembuh Jadi 164 Orang

Jakarta – Jumlah pasien kasus virus corona atau Covid-19 di Indonesia yang telah dinyatakan sembuh bertambah 14 orang. Dengan begitu, hingga Minggu (5/4/2020) siang, total pasien corona yang sembuh dan boleh pulang menjadi 164 orang.

“Ada 14 orang yang sudah dinyatakan sembuh, sehingga menjadi 164 orang,” ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona Covid-19, Achmad Yurianto dalam konferensi pers, Jakarta, Minggu.

Sementara jumlah kasus positif juga bertambah 181 orang. Dengan begitu, kata Yuri, total kasus positif virus corona di Indonesia menjadi 2.273.

Begitu juga dengan kasus meninggal dunia akibat virus Corona. “Masih ada 7 orang yang meninggal, sehingga jumlahnya menjadi 198 orang,” kata Yuri.

 Sebelumnya, Juru bicara pemerintah dalam penanganan virus corona Covid-19 Achmad Yurianto melaporkan update terbaru terkait wabah tersebut. Sampai Sabtu (4/4/2020), ada penambahan kasus positif Corona sebanyak 106 orang.

Oleh karena itu, sampai dengan hari ini, jumlah kasus positif Corona Covid-19 ada 2.092 orang.

https://www.liputan6.com/news/read/4219975/update-corona-5-april-2020-total-pasien-covid-19-sembuh-jadi-164-orang

Bagikan :
Baca Juga :   KEMENKES Ingin Kualitas Kesehatan Masyarakat Meningkat

Info Mahasiswa

Related Post

Efek Terlalu Banyak Duduk bagi Kesehatan
Waspada! Gangguan Makan Pada Usia Pertengahan
Dokter Tak Mungkin Lakukan Operasi Sedot Lemak pada Arya Permana
Benarkah Polusi Udara Picu Kematian Dini?
NICE Himbau Perempuan Sehat Minum Pil Kanker Payudara
Mengenal Menigitis, Penyakit yang Diidap Glenn Fredly

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Informasi Penerimaan Magang di BPOM SDM Rev_02-01
Uncategorized

Kesempatan Magang Di BPOM

Untuk Mahasiswa/i Program Studi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nasional. Silahkan mengirimkan surat ke Kepala BPOM cq Kepala

Read More »
Chat with Us!