Ini Alasan Istimewa Jokowi Ajak Duterte ‘Blusukan’ ke Tanah Abang

Jakarta – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mengajak Presiden Filipina Rodrigo Duterte untuk blusukan ke Pasar Tanah Abang pada hari Jum’at (9/9).
Alasan Joko Widodo mengajak Duterte ke Tanah Abang adalah untuk menunjukkan bagaimana cara menyelesaikan persoalan di lapangan. Hal tersebut diungkapkan oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
“Kan satu hal yang menjadi kelebihan dan sekaligus konsentrasi Presiden Jokowi adalah melihat persoalan langsung di lapangan,” kata Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat pagi.
“Sehingga dengan demikian Beliau juga ingin memberikan contoh kepada pemimpin dunia bagaimana penyelesaian persoalan-persoalan di lapangan,” ucapnya.
Menurut Pramono, untuk menyelesaikan persoalan tidak bisa hanya dilakukan dari Istana Kepresidenan.
“Karena tidak bisa persoalan itu hanya dilihat dari perencanaan, di meja, planning dan sebagainya. Maka apa yang dilakukan Presiden Jokowi turun ke lapangan ini menjadi banyak diinginkan para pemimpin negara dunia untuk melihat langsung,” ucap Pramono.

Berita selengkapnya: kompas.com

Bagikan :
Baca Juga :   Corona Bawa Dinamika Politik di Indonesia

Info Mahasiswa

Related Post

Akademisi Juga Bisa Jadi Calon Hakim MK, Ini Syaratnya
Banjir Hoaks Corona, Ahli Bicara Motif Politik hingga Sosial
Mensos Risma Safari Politik ke Bandung, Napak Tilas Penjara Bung Karno
Pemerintah Tegaskan Vaksinasi Gratis Tetap Berjalan
DPR Desak Pemerintah Intervensi Harga Bahan Pokok
Pimpinan DPR Sebut Draf Final RUU Cipta Kerja 812 Halaman Siap Dikirim ke Presiden

Kategori Artikel

Berita Terbaru
Chat with Us!